Senin, 30 Mei 2011

617 Kantin Kejujuran, Masuk Rekor MURI



Kantin Kejujuran – 617 buah Kantin Kejujuran mulai dari tingkat SD, SMP, SMA/SMK menjadikan Kota Bekasi memegang rekor pendirian Kantin Kejujuran, setelah ditasbihkan oleh Museum Rekor Indonesia (MURI).

Hal tersebut, membuat bangga tidak hanya kalangan pelajar di Kota Bekasi, tetapi juga warga Kota Bekasi pada umumnya. Mengingat semakin terpuruknya moral bangsa ini, melalui aksi-aksi korupsi yang dilakukan oleh orang-orang berpengaruh di lembaga eksekutif dan legislatif bangsa ini, yang sekaligus juga telah memakan banyak korban, dilihat dari upaya penyidikan maupun persidangan terhadap pelaku korupsi oleh aparat penegak hukum.

Tidak ingin moral generasi penerusnya setali tiga uang dengan generasi pendahulunya, Pemkot Bekasi berupaya keras melalui pendirian 617 Kantin Kejujuran di lingkungan sekolah, mulai dari tingkat SD, SMP, SMA/SMK.

Upaya tersebut tidak sia-sia, berkat pencatatan rekor MURI yang diberikan secara langsung oleh MURI kepada Walikota Bekasi Mochtar Mohamad dalam acara Peresmian Kantin Kejujuran oleh Wakil Jaksa Agung di SMA Negeri 1 Bekasi.

Pencatatan rekor tersebut, menjadi momentum bersejarah bagi bangsa ini, khususnya di Kota Bekasi akan lahirnya pemimpin-pemimpin muda harapan bangsa yang terbebas dari perilaku dan budaya korupsi, yang telah berurat dan berakar.

Go Kantin Kejujuran, jangan pernah berhenti berbuat!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar